Muara Teweh – Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara Nurianto mendorong pemerintah daerah setempat agar meningkatkan bidang infrastruktur pertanian agar bisa membantu kesejahteraan masyarakat khususnya para petani di Barut
“Fasilitasi peralatan pertanian, karena bantuan itu sangat dibutuhkan para petani untuk kelancaran bertani, jika kegiatan pertanian lancar maka yang dihasilkan juga akan baik dan dapat memenuhi kebutuhan masyarakat Barut,” katanya.
Menurutnya, jika hasil pertanian melimpah bisa dikirim ke luar daerah yang bisa menyumbang pendapatan daerah dan juga meningkatkan perekonomian masyarakat dan taraf hidup petani semakin baik.
“Apalagi, sektor pertanian bersentuhan langsung dengan masyarakat bawah dan menjadi penopang ekonomi dan ketahanan pangan,”tandasnya.(mr)